Jakarta –
Kehidupan artis tak pernah luput dari sorotan. Kritik dan hujatan seakan menjadi makanan sehari-hari bagi para selebriti. Hal itu juga dialami oleh artis Taiwan Kelly Chen.
Wanita kelahiran 15 Desember 1983 itu terjun ke dunia hiburan lewat drama China bertajuk Tokyo Juliet di 2006 silam. Wajah Kelly Chen juga kerap muncul di berbagai judul reality show. Selain menjadi aktris, Kelly Chen juga menjalankan profesi sebagai model.
Baca Juga : Kabar Zhao Yaqi, Artis China Eks Selingkuhan Legenda Bulu Tangkis Lin Dan
|
Pada tahun 2010, Kelly Chen menikah dengan aktor Jimmy Lin. Mereka dikaruniai seorang putri sulung bernama Kimi. Tak lama kemudian, Kelly juga melahirkan bayi kembar laki-laki. Keluarga artis itu pun sukses jadi sorotan.
|
Namun menikah dengan sesama selebriti tak selalu menyenangkan, Bunda. Kelly Chen mulai merasakan tekanan dari publik usai menikah. Selama bertahun-tahun, ia dihujani cacian dari para penggemar berat suaminya.
Seperti diketahui, Jimmy Lin merupakan salah satu pesohor Taiwan yang menjadi idola para wanita di era 2000-an. Selain aktor, suami Kelly Chen juga merupakan seorang penyanyi sekaligus pembalap populer.
“Selama 10 tahun terakhir aku diserang dengan komentar pedas dari publik. Mereka berkata ‘Kamu jelek, bagaimana kamu bisa menikah dengannya (Jimmy Lin)? Memangnya kamu bisa apa? Kamu itu tidak berbakat,” ungkap Kelly, dikutip dari The Strait Times.
Tekanan dari publik membuat Kelly Chen mengalami stres dan tekanan batin, Bunda. Pemilik nama asli Ruo-Yi Chen itu sempat mundur dari dunia hiburan setelah dibully selama 10 tahun oleh penggemar suaminya. Ia tak lagi tampil di layar kaca untuk menghindari hujatan publik.
Baca Juga : Pemeran Wonder Woman Gal Gadot Hamil Anak Ketiga, Makin Glowing
|
Jimmy Lin yang berwajah tampan juga membuat para penggemar fanatik semakin menghujat Kelly Chen. Ia dinilai tidak pantas menjadi istri Jimmy Lin. Simak kisah selengkapnya di halaman berikut ini, Bunda.
Simak juga serunya momen liburan Fairuz Rafiq dan keluarga di video di bawah ini:
[Gambas:Video Haibunda]